Penghasilan dari Blog dan YouTube

Banyak yang tanya apakah Blog ini membuat tambahan penghasilan, jawabannya ya benar sekali, meskipun belum bisa membeli Macbook Pro 13 M2 sampai tulisan ini dibuat, tapi ini sedang proses menabung dan segera tahun ini beli Macbook Pro 13 M2 dari penghasilan menulis blog dan dibantu dengan penghasilan dari YouTube yang sekarang sudah semakin akan mampu menghasilkan lebih dari $100 per bulan. Sesegera mungkin perlengkapan saya semua menggunakan produk Apple untuk semua produk Apple yang ada, seperti iPhone 14 Pro yang yang baru saja rilis dan AirPods Generasi ke-3 (tiga) termasuk produk Apple lainnya.

Penghasilan dari Blog dan YouTube melalui blogger.com, adsense.com, YouTube Premium memang sudah saya rasakan sejak lama diantaranya membuat kumpulan video tutorial komputer di YouTube dan mulai mengembangkan video short YouTube sejak bulan ini Januari 2023, dan terus dipacu untuk bisa menghasilkan lebih cepat lagi dengan penghasilan yang tidak diduga dan mampu bahkan membuat orang disekitar saya terbantu dan bisa mandiri melalui wirausaha yang mereka jalani.

Caranya mudah, yang perlu Anda lakukan hanya memiliki blog gunakan blogger.com dan memiliki channel YouTube kemudian buat sebanyak mungkin konten atau produk digital baik di blog dengan tulisan seperti tulisan ini, video untuk YouTube (saya banyak membuat video tutorial yang berhubungan dengan komputer), dan YouTube Short untuk video pendek YouTube dengan durasi 15-60 detik.

Bagaimana membuat penghasilan dari blog dan youtube bisa terus adan dan berkembang sampai bahkan ke bebas finansial ?, Anda gunakan metode atau cara yang saya gunakan diantaranya adalah:

  1. Membuat tulisan di blog paling tidak 1 blog per hari atau per minggu
  2. Membuat video YouTube durasi 3-10 Menit per minggu
  3. Membuat video Short YouTube durasi 15-60 detik setiap hari

Lakukan metode atau cara tersebut terus berulang paling tidak sampai dengan satu tahun, kemudian tahun berikutnya mulai menikmati dollar pertama dan terus menaik yang kemudian pada bulan tertentu sudah bisa dicairkan.

Setelah menerima pencairan pertama, maka pencairan berikutnya Anda akan mendapatkan lagi lebih banyak dan lebih cepat dicairkan, yangAnda lakukan hanya mengulang metode atau cara diatas, dan sesekali mencoba mengubah tema atau buat video berbeda dari sebelumnya.

Penghasilan dari Blog dan YouTube sudah banyak dibuktikan dan mereka yang serius bahkan mampu membuat penghasilannya untuk sekolah ke yang lebih tinggi dan membuka usaha lainnya sebagai pelengkap dan untuk menambah penghasilan lainnya.


Semoga bermanfaat.