Kamera ke-2 untuk observasi melalui Zoom
Zoom atau Zoom Meetings saat ini tidak hanya bisa digunakan untuk Video Conference atau digunakan untuk Ruang diskusi Virtual, tapi juga bisa digunakan untuk melakukan observasi menggunakan fitur Kamera ke-2.
Saat melakukan observasi dalam kaitannya virtual conference (rapat online) penelitian atau diskusi virtual kita bisa memanfaatkan fungsi kamera ke-2 untuk melakukan observasi yang dilakukan oleh kita sebagai pelaksana observasi.
![]() |
Kamera ke-2 Zoom Meetings |
Menurut Prof. Dr. Bimo Walgito beliau menyatakan bahwa pengertian observasi adalah suatu penelitian yang dilakukan secara sistematis dan disengaja menggunakan panca indera terutama mata saat kejadian berlangsung. Panca indera yang kaitannnya dengan observasi menggunakan Zoom Meetings adalah Kamera ke-2 yang akan menunjukkan kegiatan observasi saat ini oleh peneliti yang disampaikan ke ruang virtual dalam virtual conference di Zoom.
Menurut Nurkancana observasi adalah suatu cara untuk mengadakan sebuah penilaian dengan cara mengadakan pengamatan secara langsung dan juga sistematis. Untuk data-data yang telah diperoleh dalam observasi tersebut selanjutnya dicatat pada suatu catatan observasi. Dan kegiatan pencatatan itu sendiri juga merupakan bagian dari kegiatan pengamatan. Jika dihubungkan pada kegiatan observasi menggunakan Zoom Meetings dengan Kamera ke-2 adalah pengamatan secara langsung dan juga sistematis dilakukan melalui Kamera ke-2.
Kamera ke-2 di Zoom Meetings maksudnya adalah kamera yang digunakan selain yang digunakan untuk kamera tampilan kita di Zoom (WebCam) baik yang digunakan menggunakan kamera Laptop atau kamera lainnya. Sedangkan Kamera ke-2 kita gunakan khusus untuk melakukan observasi atau pengamatan pada obyek dan subyek penelitian di lokasi penelitian dan disampaikan di ruang virtual (video conference) di Zoom secara realtime atau langsung saat itu.
Sederhananya kita menggunakan webcam Laptop untuk menampilkan kita sebagai peneliti dan kamera ke-2 kita hubungkan dengan Handphone (HP) atau smartphone ke ruang virtual Zoom secara bersamaan. Kamera ke-2 diaktifkan dengan cara klik Share Screen, pilih Advanced, dan pilih Content from 2nd Camera.
Untuk menghubungkan Kamera ke-2 misalnya kita menggunakan kamera pada HP (bisa jadi HP bekas yang kamera nya masih bisa digunakan), bisa gunakan aplikasi droidcam yang menghubungkan kamera hp dengan laptop dan kita fungsikan sebagai kamera ke-2 di ruang virtual Zoom Meeting saat melakukan video conference.
Semoga bermanfaat.